IQRO' - BACALAH

Master Of Tutorial

Cari

Home » » Microsoft Excel Macro Button (Controls Forms) Untuk Menjalankan Perintah

Microsoft Excel Macro Button (Controls Forms) Untuk Menjalankan Perintah

Pertama-tama, kita akan buat Macro terlebih dahulu.
Gak perlu yang susah-susah, toh ini kan cuma contoh. Kita pakai fasilitas Record Macro aja.
Tolong diperhatikan dengan seksama yah.. Ikuti petunjuk-petunjuk berikut dengan teliti.
Bukan apa-apa, biar kita bisa sinkron aja. OK..
Letakkan kursor pada Cell A1. (Lihat gambar berikut:)

KE Button 12

Selanjutnya, pilih Record Macro.

KE Button 01

Biarkan Macro bernama Macro1, dan klik OK.

KE Button 02

HATI-HATI..! Mulai saat ini, semua aktifitas kita akan di Record sama Excel. So, jangan sembarangan klik ya..

Memangnya, kalo asal klik kenapa?
Kalo asal klik trus nanti macro-nya gak jalan, kita gak nanggung yah.
Lanjut yah.
Sekarang, pindahkan cursor ke Cell B2. Ingat, cell B2! Setelah itu, beri warna cell dengan warna apa aja.

KE Button 03

Sekarang, Stop Recording. Jangan klik ke mana-mana. Cukup Stop Recording aja.

KE Button 04

Siiip.. Kita sekarang sudah punya sebuah macro dengan nama Macro1.
Kita masih butuh satu macro lagi. Karena itu, kita ulangi langkah-langkahnya sama persis dengan sebelumnya.
Ingat, mulai dari meletakkan cursor ke Cell A1 OK..
Kalo sudah sampai pada langkah memberi warna pada Cell, sekarang beri warna yang berbeda dari sebelumnya. Kalo pada contoh sebelumnya warna kuning, maka sekarang kita beri warna merah. Tapi ya suka-suka aja lah..

KE Button 05

Setelah Stop Recording, beri nama Macro2.
Nah, kini kita sudah punya 2 macro yaitu, Macro1 dan Macro2. Kita bisa cek, ada enggak sih macro yang kita buat tadi.
Coba klik menu Macro pada Tab Menu.

KE Button 06

Maka akan muncul window berikut:

KE Button 07

Nah, ada dua macro kan disana. Macro1 dan Macro2. Siiiiiip..

Loh, mana neh Button-nya? Kok dari tadi gak ada Button!!!
Aih.. Sabar donk... Tadi itu baru persiapannya aja. Kan percuma kalo ada Button tapi gak ada Macro-nya. Nah, kalo udah siap, sekarang kita mo lanjut ke Button. Gimana..?
Sekarang, buat Button dari Control Forms.

Gimana caranya??
Aduuuh.. makanya baca donk turorial-tutorial yang disebutin diatas tadi. Pokoknya, kita gak akan ngulangi lagi disini. Titik..
Nah, kalo kita udah buat Button, maka akan muncul window yang meminta kita untuk memasukkan Macro. Pilih ajaMacro1 dan klik OK.
Biarkan nama Buttonnya tetap Button1.

KE Button 08

Kalo gak muncul window, coba klik kanan pada Button dan pilih Assign Macro.
Selajutnya, buat Button kedua dan biarkan namanya Button2. Pilih Macro2 untuk di-assign ke Button2.

KE Button 09

Nah.. Sudah selesai deh proyek kita...!
Sekarang, kita coba yah..
Klik pada Button1 dan lihat apa yang terjadi pada cell B2.

KE Button 10

Kalo langkah-langkah tadi diikuti dengan benar, maka Cell B2 akan berubah warna menjadi Kuning.
Sekarang kita coba Klik Button2.

KE Button 11    

Sumber : http://www.klinikexcel.com/articles/tutorials/item/41-macro-vba/69-button-controls-forms-untuk-menjalankan-perintah

0 komentar:

Posting Komentar

Terima kasih atas saran & kritiknya !!

Luas Lingkaran

MENGHITUNG LUAS LINGKARAN

Nilai jari-jari   = 

Terbaru

Lokasi Master of Tutorial

Anda Pengunjung ke :

Translate

Pengikut

Diberdayakan oleh Blogger.